Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Contoh Pertanyaan Yang Dapat Diajukan Saat Interview Kerja

Rabu, 31 Agustus 2022 | 13:07 WIB Last Updated 2022-08-31T06:07:49Z
catatan untuk pertanyaan yang akan di ajukan saat interview kerja


Interview bukan hanya kesempatan bagi HRD ataupun pihak perusahaan saja untuk bertanya kepada calon pekerja. Sesi interview kerja juga merupakan kesempatan untuk mencari tahu kecocokan kandidat terhadap perusahaan yang di lamar.


Saat Pewawancara atau HRD membuka sesi tanya jawab bagi pelamar, itulah kesempatan yang baik untuk mengumpulkan informasi mengenai pekerjaan dan perusahaan yang kamu minati. Mengajukan pertanyaan selama proses interview kerja memiliki manfaat yang akan menambah poin positif dari HRD dalam menilai kamu. Bertanya di waktu yang tepat saat interview kerja dapat menunjukkan antusias kamu dalam lowongan pekerjaan tersebut. 


Pentingnya mengajukan pertanyaan saat interview kerja

Setelah kita memahami tentang segala hal yang harus diperhatikan saat interview kerja, sekarang kita akan memahami pentingnya mengajukan pertanyaan bagi pelamar kerja. Mengapa mengajukan pertanyaan bagi pelamar sangat penting? hal ini dapat mengindikasikan bahwa kamu sangat antusias terhadap perusahaan dan posisi kerja yang kamu lamar. Hal ini terntu akan membawa penilaian baik atas dirimu. 


Namun bukan hanya sekedar mengajukan pertanyaan saja, kamu harus mengajukan pertanyaan yang berkualitas dan relevan terhadap perusahaan dan posisi yang kamu lamar. Pertanyaan yang berkualitas akan memberikan penilaian kepada dirimu bahwa kamu memiliki wawasan dan pengetahuan lebih terhadap perusahaan tersebut.


Berikut Contoh pertanyaan yang dapat kamu gunakan saat interview kerja


"Bagaimana lingkup kerja pada perusahaan ini serta bagaimana tugas keseharian dari posisi yang saya lamar?"

Pertanyaan ini menanyakan tentang ruang lingkup pada perusahaan, bagaimana pihak yang terkait pada perusahaan tersebut, kemudian untuk tugas keseharian pada posisi yang kamu lamar juga bisa di tanyakan. Pertanyaan ini akan memberikan kesan bahwa kamu sangat ingin mengetahui tentang posisi pekerjaan yang kamu lamar.


"Kandidat seperti apa yang paling sesuai untuk posisi yang saya lamar saat ini?"

Dari pertanyaan ini kamu akan mengetahu kandidat seperti apa yang perusahaan inginkan, sehingga kamu dapat menilai sendiri atas dirimu. Apakah kamu layak atau tidak. Disini juga kamu mengetahu sebenarnya perusahaan menginginkan calon yang bagaimana.


"Bagaimana pencapaian perusahaan selama 2 tahun belakangan ini?"

Pertanyaan yang bertujuan untuk mengetahui kinerja dari perusahaan, sejauh apa perkembangan dan keberhasilan perusahaan di masa lalu.


"Bagaimana prospek perusahaan dalam 2 tahun mendatang?"

Pertanyaan ini bertujuan untuk melihat apakah rencana perusahaan kedepannya, sehingga kamu dapat membayangkan kapasitas kerjamu pada posisi yang kamu lamar. Hal ini juga dapat melihat bahwa prospek perusahaan di masa yang akan datang dalam kondisi baik atau tidak.


"Apa potensi terbesar dari perusahaan saat ini?"

Pertanyaan ini juga akan memberikan kamu gambaran bagaimana prospek perusahaan di masa yang akan datang.


"Tantangan, atau hambatan seperti apa yang mungkin saya temui didalam pekerjaan pada posisi yang saya lamar?"

Pertanyaan berkualitas selanjutnya adalah pertanyaan yang mengarah pada posisi kerja kamu, mempertanyakan hal apa yang menjadi kendala atau hambatan saat kamu menjalani pekerjaan pada posisi yang kamu lamar. Hal ini akan mengindikasikan bahwa kamu sangat tertarik terhadap posisi tersebut.


"Bagaimana cara perusahaan menilai keberhasilan kinerja karyawan?"

Pertanyaan ini untuk mengetahui kriteria dan aspek penilaian perusahaan saat menilai seorang karyawan. Kamu dapat mengetahui aspek apa yang diutamakan oleh perusahaan tersebut.


"Setelah interview ini, proses apa yang selanjutnya akan saya jalani?"

Menanyakan proses selanjutnya setelah interview, apakah tinggal menunggu kabar atau ada proses interview ke 2.


×
Berita Terbaru Update