Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Mengatur Margin Skripsi di Microsoft Word Dengan Benar

Minggu, 21 Agustus 2022 | 19:04 WIB Last Updated 2022-08-21T12:04:46Z


Setelah anda memahami tentang jenis dan fungsi margin Microsoft Word, kali ini saya akan membahas tentang bagaimana mengatur ukuran margin pada Microsoft Word. Cara ini sangat simple dan mudah untuk di fahami. Sebelum masuk ke langkah dalam mengatur margin, berikut ukuran margin yang ditetapkan dalam standar penulisan skripsi. Ukuran ini dalam centimeter dan inchi
NoMargin SkripsiUkuran dalam cmUkuran dalam inch
1Left4 cm1,58 inch
2Top4 cm1,58 inch
3Right3 cm1,18 inch
4Bottom3 cm1,18 inch

Mengatur Margin Microsoft Word

Langkah awal kita akan mengatur ukuran margin kiri, kanan, atas dan bawah pada Microsoft Word, pertama anda dapat klik kiri mouse 2 kali pada bagian Ruler. Kemudian akan muncul kotak dialog pengaturan margin. Jika fitur ruler pada microsoft word kalian belum ada, bisa baca artikel berikut tentang menampilkan fitur Ruler pada microsoft word.

Pengaturan margin di fitur ruler


Atau Anda juga bisa mengatur ukuran margin dengan memilih menu Layout, kemudian Pilih menu Size, pilih bagian More paper size. Kemudian akan muncul kotak dialog untuk mengatur margin.

memunculkan pengaturan margin di microsoft word


Setelah muncul kotak dialog margin, silahkan kalian atur kolom Top, Bottom, Right, dan Left seperti tabel diatas atau gambar berikut. Kemudian jika sudah pilih Ok

Kotak Dialog Pengaturan Margin serta ukuran angkanya


Maka Secara otomatis lembar kerja dokumen kalian telah terganti. 
×
Berita Terbaru Update